Kemewahan Dalam Pertunjukan Teater Ohio
2 min readKemewahan Dalam Pertunjukan Teater Ohio – Teater Ohio merupakan tempat dengan arsitektur bergaya klasik serta memiliki ornamen dan interior layaknya kerajaan pada zaman dahulu sehingga tidak mengherankan jika tempat tersebut disebut dengan movie palace karena memang pada arsitektur serta ornamennya mirip dengan bangunan kerajaan. Selain itu juga, pada bagian dalam bangunan teater Ohio, merupakan kubah dengan hiasan warna merah pada sebagian besarnya seperti pada kursi penonto maupun tirai yang digunakan sebagai interior, merupakan warna merah dalam berbagai kepekatan. Teater Ohio menjadi lokasi wisata yang cocok serta romantis, jika anda ingin menghabiskan waktu bersama pasangan maupun keluarga sambil menikmati pertunjukan teater dari panggung teater.
Teater Ohio terletak pada daerah Columbus, Ohio yang dibuka pada tanggal 17 Maret tahun 1928. Pada tahun 1969, dimana merupakan tahun penggusuran bangunan yang dianggap sudah tidak berguna lagi dan harus segera diruntuhkan. Pada tahun yang sama jug, teater Ohio berhasil selamat dari penggusuran yang dilakukan pemerintah dan menjadi salah satu bangunan bersejarah nasional yang ditetapkan pada tahun 1977 hingga saat ini. Teater Ohio bukan hanya menjadi bangunan yang diperuntukan untuk menampilkan beragam pertunjukan teater dan band orchestra berkelas saja, tetapi bangunan tersebut juga didesain agar dapat dinikmati hanya dengan melihat saja.
Desain arsitektur teater Ohio didesain oleh arsitektur bernama Thomas W. Lamb, seorang arsitektur yang sudah terkenal merancang banyak bangunan teater. Namun dari semua bangunan teater yang pernah dia rancang, teater Ohio merupakan bangunan teater yang paling sukses karena Thomas W. Lamb meletakan konsep kemewahan pada pembangunan teater Ohio. Selain itu juga, dekorasi dan ornamen pada teater Ohior didesain oleh seorang desainer terkenal asal New York, Anne Dornin yang mendesai setiap ruangan pada bangunan dengan konsep tema yang berbeda. Teater Ohio selalu menampilkan pertunjukan teater yang sukses dan terkenal sehingga penonton tidak akan kecewa jika menyaksikan pertunjukan teater pada teater Ohio. Pada setiap pertunjukan, teater Ohio akan selalu menggunakan aktris dan aktor profesional yang dapat menghidupkan cerita menjadi wujud pertunjukan seni teater.
Pertunjukan teater Ohio yang terkenal antara lain Lion King, Les Miserable, Peter Pan, serta Dear Evan Hansen yang populer di tahun 2019 ini. Pada pertunjukan Dear Evan Hansen, para pemain teater merupakan pemain profesional yang sudah banyak terlibat dalam pertunjukan teater dan juga ikut andil dalam banyak peran di layar lebar serta acara televisi. Para pemeran prosefional tersebut antara lain Robert Markus, Jessica Sherman, Claire Rankin, Stephanie La Rochelle, Evan Buliung, dan Sean Patrick. Robert Markus yang merupakan pemain sekaligus merupakan aktor berdarah Canadian yang memerankan karakter Evan Hansen sebagai pemain utama dalam pertunjukan. Sedangkan Jessica Sherman memainkan peran sebagai Heidi Hansen yang berperan sebagai Ibu dari Evan Hansen.